Nissin Speedlite Di622

Nissin Di622 vs. Nikon SB-600

Ini merk speedlite (flash eksternal) yang dibuat oleh Nissin Digital & ini merupakan flash eksternal yang saya gunakan selama ini untuk hunting photo. Sebuah speedlite third party yang dibuat sebagai alternatif speedlight buatan Nikon dan speedlite buatan Canon. Karena buatan pihak ketiga, tentunya hal yang paling dijual adalah harga yang jauh lebih murah daripada buatan Nikon atau Canon.

Untuk perbandingan, saya tampilkan tipe-tipe Speedlight dari Canon dan Nikon. Diurutkan dari kelas yang paling rendah.
Nikon:
(1). SB-400
(2). SB-600
(3). SB-800

Canon:
(1). 430EX
(2). 580EX

Clip & Shoot

1. Clip it on the camera.
2. Switch it on.
3. Release the shutter button .

Tembakan flash dan cahayanya secara otomatis dikontrol oleh kamera + flash TTL sistem terdedikasi.
Tampilan Depan & belakang

Banyak fotografer berpikir menggunakan flash hanya pada malam hari atau pencahayaan yang buruk. Namun, flash dapat sangat berguna di siang hari juga. Menghilangkan redup di bawah pohon. Mengisi dalam pencahayaan untuk mempertajam subjek. Alamat catchlight di mata, dan gerakan berhenti. Tekankan kontras pencahayaan. Nikmati lebih banyak kesempatan untuk menggunakan flash.

Kegunaan Flash

Spesifikasi
Guide Number: 44m di focal length 105mm, ISO 100. Sekelas 430EX di Canon, dan nyaris menyamai kekuatan SB-800.
Bisa mengangguk-angguk, bisa nolah-noleh. Maksudnya, arah lampu bisa diarahkan ke atas hingga sudut 180 derajat, bisa ke kiri dan ke kanan 90 derajat, juga bisa diputar ke belakang.
Tidak ada LCD display, hanya tombol power dan pengatur kekuatan lampu.
Support iTTL, mode otomatis-nya Nikon yang bertugas mengatur besar kecilnya kekuatan cahaya yang keluar.
Support slave flash ; flash ini bertindak sebagai slave dan ditrigger dengan cahaya yang memancar dari flash utama.
Baterai: 4 kali AA. Untuk baterai alkaline bisa tahan hingga 200-300 kali jepretan.

Dapat diputar sesuai kebutuhan

Lelah flash Anda tidak lagi bekerja setiap kali kamera baru datang ke pasar? Sebuah layanan upgrade firmware tersedia untuk Di622, yang menyediakan terminal layanan untuk meng-upload perangkat lunak terbaru. Sebuah biaya untuk layanan update firmware akan berlaku, bervariasi tergantung pada daerah. Silakan periksa pada dealer lokal Anda untuk informasi tentang layanan update.


Tampilan tempat baterai

Harga
Sekelas SB-400.

Kemampuan dan Harga
Untuk harga sekelas SB-400 dengan fitur yang nyaris mendekati SB-600, ini benar-benar menggiurkan. Tepat untuk penghobi fotografi amatir yang memiliki kantong cekak. Namun sebenarnya, dalam memilih suatu barang yang akan dibeli, hal yang paling penting adalah apa kebutuhan kita. Flash ini didesain bagi fotografer yang hanya memerlukan kegunaan dasar dari flash eksternal seperti guide number yang lebih besar, kemampuan bouncing, dan mungkin slave flash. Nikon SB-600 memiliki fitur yang jauh lebih banyak daripada itu, tetapi apakah semua fitur tersebut kita gunakan? Nikon SB-400 yang berharga sama memiliki guide number yang jauh lebih kecil dan tidak bisa digunakan untuk bouncing ke kanan/kiri — suatu hal yang harus dimiliki oleh sebuah flash eksternal.

Nissin Di622 Package

Subjective Review
Jika Anda menginginkan sebuah flash bertenaga besar dan hanya memerlukannya untuk bouncing dan diffussing light, flash ini mantabs. Cuma, iTTL-nya seringkali ngaco, lebih sering under-exposure daripada tepat, jadi saya lebih sering menggunakannya dalam mode manual dengan kamera diset pada M (biasanya saya memakai Apperture Priority). Saya lebih sering menggunakannya untuk foto-foto dokumentasi di indoor yang kurang cahaya. Untuk foto art di outdoor, sejak dari awal saya memang tidak menyukai penggunaan flash, jadi saya tak pernah pakai flash ini.

Secara ukuran, speedlight ini raksasa. Berat dan besar. Jika dipasangkan dengan Nikon D40 yang mungil, flash ini terlalu besar. Cukup menyiksa tangan karena menjadi cepat pegal-pegal dan tidak bisa steady di bawah shutter speed 1/30s.
Read more

masjid

masjid samping "la ponyo", cinunuk, bandung
Desember 2010
by nikon D5000
lens nikon 18 - 105 mm
flash Nissin Speedlite Di622

Dibawah ini adalah photo sebelum mengalami editing, photonya biasa saja jadi saya bikin monochrome agar lebih menarik dari hasil aslinya.


Read more

ontel

Desember 2010
by nikon D5000
lens nikon 18 - 105 mm
flash Nissin Speedlite Di622

Karena sekarang lagi musim Car Free Day dimana-mana, maka hoby nge gowes pun semakin marak kembali seperti jaman SD saya dulu. Ini photo hasil temuan saya ketika acara nikahan teman saya yang kebetulan saya adalah salah satu photografer pada acara resepsi nikahannya. Saya pajang photo ini karena sepedah ini tergolong sepedah legendaris karena sudah lama di produksinya & kalo tidak salah tidak diproduksi keluaran yang barunya. Yah itung-itung menambah koleksi photografi di blog saya. hehehehe...

photo telah mengalami proses editing menggunakan adobe lightroom 2.3
Read more

Tripod Excell UFO 260

Ini adalah tripod pertama yang saya miliki yang dibeli pada hari ini 17 Juni 2011. Sudah hampir setahun malang melintang di dunia photografy saya tidak memiliki tripod sendiri, biasanya mengandalkan meminjam keteman yang memiliki tripod. Jadi karena ini adalah tripod pertama yang saya miliki maka saya share kepada pembaca blog, sebagai bahan referensi pembaca jika ingin membeli tripod dengan budget minimalis tapi kualitas sangat memuaskan.

- Ballhead, Quick release, dan tas tripod
- Bahan aluminum alloy [kuat dan kokoh]
- Ada kompas dan waterpass
- Tinggi terlipat 53cm
- Tinggi maksimal 155cm [stick naik maksimal]
- Tinggi minimal kurang lebih 18cm [posisi split]
- Berat 1,5kg
- Mampu menopang kamera DSLR dengan lensa wide/ tele ringan [3kg]

Cuma pengen share aja ini, terutama buat yg ingin beli tripod ballhead atau buat yg baru pertama pake ballhead. Biasanya buat yang sudah biasa pake pan head bakalan agak bingung sedikit karena pengunci-pengunci pada ballhead tripod sedikit berbeda.

Tampilan Tripod Excell UFO 260:

Keterangan:
  1. Quick Release
  2. Ballhead
  3. Pengunci Ballhead
  4. Pengunci tongkat vertikal (untuk menaik-turunkan ballhead)
  5. Pengunci level sudut kaki tripod
  6. Kaki tripod
  7. Tongkat/ tangkai vertikal
  8. Pengunci expandable legs (3 level)
  9. Alas karet/ logam
  10. Pengunci Quick Release


1600 mm











180 mm








530 mm








1420 g







Ini bagian ballhead nya, beda kan sama pan head, kalau ballhead tidak ada tangkai penguncinya. Semua gerakan sendi ballhead dikunci pake pengunci ballhead nya.

Keterangan:
  1. Alas Quick Release (yg menempel pada kamera)
  2. Pengunci Quick Release (ada 2 kunci)
  3. Waterpass bagian Quick Release
  4. Ballhead
  5. Pengunci Ballhead
  6. Tangkai vertikal

Cara membuka Quick Release:

Cara membuka/ melepas quick release nya mungkin agak berbeda ama tripod pan head biasa karena ada 2 pengunci (demi keamanan).
  • Geser/ putar pengunci kecil (logam)ke arah kiri seperti pada gambar 1 hingga berubah posisi menjadi seperti gambar 2.
  • Geser/ putar pengunci besar (hitam) ke arah kiri hingga alas quick release terlepas.
  • Pasangkan alas pada kamera.

Cara memasang dan mengunci Quick Release:

  • Untuk mengunci alas quick release cukup dengan memasukkannya pada tempatnya kemudian menekannya (dari posisi pengunci hitam terbuka hingga menutup dengan sendirinya).
  • Pengunci kedua (logam kecil) digeser ke kanan hingga menutup.

Cara mengubah sudut rentang kaki tripod:



  • Tarik pengunci sudut kaki tripod seperti pada gambar 1 hingga berubah menjadi seperti gambar 2.
  • Renggangkan kaki tripod sesuai kebutuhan.
  • Tutup kembali pengunci sudut kaki tripod ke posisi/ level yg diinginkan (ada 3 level rentangan sudut kaki tripod).

Split Extreme
  • Kencangkan pengunci tongkat vertikal.
  • Lepas tongkat/ tangkai vertikal dari bawah dengan cara memutarnya seperti melepas sekrup (melawan arah jarum jam).
  • Rentangkan tripod pada posisi sudut terbuka maksimal seperti pada gambar 3.

Fitur-fitur lainnya:


  1. Waterpass pada badan tripod.
  2. Kompas
  3. Kunci L (terdapat pada saku dalam tas tripod)
  4. Alas kaki karet (untuk penggunaan di permukaan licin ex: lantai)
  5. Alas kaki logam (untuk penggunaan di permukaan kasar ex: tanah, pasir, bebatuan)
  • Untuk mengubah dari posisi 4 ke 5 atau sebaliknya cukup dengan memutar alas kaki karet seperti memutar sekrup.
Read more

menara eifel

eclips, 10 May 2011
by nikon D5000
lens nikon 18 - 55 mm

Menemukan miniatur menara eifel & menara pisa di eclips di daerah bandung. Tuk pertama kali mengetahui bahwa ada tempat semacam ini di bandung. Maka ingin sekali mengabadikan tempat tersebut. Dengan menggunakan shutter 5 detik tuk merekam cahaya lampu tersebut, berhubung tidak membawa tripod jadi saya simpan kamera di tembok tuk menopang kamera agar tidak goyang sedikitpun. Hasil photo ini tidak mengalami editing sedikitpun karena asli dari kamera nya langsung.
Read more

reflection

5 juni 2011, Tegal
by nikon D5000
lens tamron 18-200 mm

terkenang masa lalu bersamanya
sering bercermin?
"bercermin bahwa siapa diriku sebenarnya
bertanya pantaskah aku pernah memilikinya
berkaca kesalahan yg pernah diperbuat
memohon ampunan atas segala dosa yang telah diperbuat"
itulah yg selalu menghantui diriku selama ini

bayangan atas seorang wanita yg dicintai
luka yg telah ditinggalkan

mengisi relung hati yg terdalam
tak pernah sedikitpun ku sentuh hatinya
jika pernah kusentuh hatinya
tak mungkin memperlakukanku seperti ini
bak sampah yg dibuang & tak dianggap
& menemukan penggantinya seakan tak pernah ada kenangan
menertawakanku dibelakangku bersama teman-temannya
mengangap aku gila & tak bisa disembuhkan

itu kah yg kau anggap "sayang"?
makasih buat SAKIT yg telah diberikan DOKTER Faizah Dwi Tirtasari (^.^)
Read more

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Popular Posts